Free INDONESIA Cursors at www.totallyfreecursors.com

Selasa, Februari 01, 2011

Abstrak (7)

ABSTRAK



FAKTOR YANG MEMPENGARUHI USIA PUBERTAS
DILIHAT DARI USIA MENARKE SISWI SD DAN SMP
DI KECAMATAN KEMUNING
PALEMBANG

(Rahmad Ade Irawan, 53 halaman, FK UNSRI 2011)

Beberapa penelitian terbaru menunjukan bahwa pubertas remaja putri telah terjadi lebih awal selama 50 tahun terakhir. Usia menarke remaja putri merupakan indikator penting dalam proses pubertas. Hal ini dipengaruhi oleh faktor endogen yaitu genetik dan faktor eksogen, yaitu status ekonomi keluarga, status gizi, suku/asal daerah, jumlah keluarga, dan kegiatan fisik. Semakin muda usia menarke remaja putri maka akan meningkatkan resiko terjadinya kehamilan pada usia yang lebih muda, resiko terjadinya kanker payudara, dan resiko ketidaksiapan remaja putri dalam menghadapi masalah yang ditimbulkan dari menarke.

Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh informasi tentang rata-rata usia menarke remaja putri SD dan SMP di Kecamatan Kemuning Palembang, dan mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan usia menarkenya. Faktor yang diteliti adalah status ekonomi keluarga, status gizi remaja putri, suku/asal daerah, jumlah keluarga, aktivitas fisik, aktivitas menonton TV, pendidikan orang tua, dan usia menarke ibu.

Penelitian ini merupakan suatu studi observasional dengan desain cross sectional. Besar sampel sebanyak 266 remaja putri diambil secara random dari 3 sekolah SD dan SMP yang ada di Kecamatan Kemuning Palembang. Sekolah tersebut meliputi SD Baptis, SDN 178, SDN 180, SMP Nurul Iman, SMPN 09 dan SMPN 10 Palembang. Semua sampel mengisi kuesioner dan melakukan pengukuran berat dan tinggi badan. Data dianalisis dengan menggunakan uji korelasi spearman’s, Mann-whitney, chi-square dan regresi linear
untuk melihat hubungan setiap variabel independen dan mendapatkan faktor dominan yang mempengaruhi usia menarke.

Dari hasil analisis data, didapatkan 116 (43,6%) remaja putri yang telah menarke dan 150 (56,4%) remaja putri yang belum menarke dengan rata-rata usia menarke remaja putri adalah 11,68±1,05 tahun dan usia menarke termuda 9 tahun dan tertua 14 tahun. Uji regresi linear menunjukan usia menarke remaja putri dipengaruhi oleh faktor suku/asal daerah (p = 0,001), faktor status ekonomi (p = 0,000), faktor usia menarke ibu (p = 0,000), dan faktor status gizi remaja putri (p = 0,016).

Faktor-faktor yang mempengaruhi usia menarke remaja putri meliputi faktor usia menarke ibu, status ekonomi keluarga remaja putri, tingkat aktivitas remaja putri (olahraga), pendidikan orang tua, dan status gizi remaja putri. Faktor dominan adalah faktor suku/asal daerah remaja putri. Faktor tambahan yang juga ikut berkontribusi ialah faktor aktivitas menonton TV.

 
Kata kunci : Usia menarke, pubertas, remaja putri, suku/asal daerah.

0 comments:

Posting Komentar