Free INDONESIA Cursors at www.totallyfreecursors.com

Selasa, Mei 01, 2012

Patofisiologi Komplikasi Diabetes Mellitus


               
               Jaringan kardiovaskular mempunyai kemampuan khusus untuk memasukkan glukosa dari lingkungan sekitar ke dalam sel. Namun, pada keadaan hiperglikemia kronik, down regulation tidak cukup terjadi sehingga sel akan kebanjiran masuknya glukosa.
                Hiperglisolia kronik akan mengubah homeostasis biokimia sel tersebut yang kemudian berpotenmsi untuk terjadinya perubahan dasar terbentuknya komplikasi kronik diabetes. Komplikasi tersebut melalui beberapa jalur biokimiawi seperti jalur reduktase aldosa, jalur stress oksidatif, jalur pleiotropik protein kinase C.
                Pada jalur redukatase aldosa, glukosa akan diubah menjadi sorbitol. Sorbitol akan diubah menjadi fruktosa oleh sorbitol dehidrogenase dengan memanfaatkan nikotinamid adenine dinukleotida. Penumpukan sorbitol dan fruktosa akan terjadi karena kedua zat ini bersifat hidrofilik sehingga penetrasi melalui membran sel berkurang. Sebagai akibatnya, maka poliol akan terakumulasi di dalam intrasel sehingg sel akan mengalami swelling dan pada vaskular akan terjadi kerusakan endotel yang akan menurunkan produksi NO.

Jadwal Imunisasi IDAI dan Dep. Kesehatan RI

 Jadwal Imunisasi Anak IDAI



Jadwal Imunisasi Departemen Kesehatan RI